Archive for ‘Free Software’

February 11, 2011

Shock Desktop 3D

– Operating System : Microsoft Windows XP/2000/2003/Vista
– License : Free
– Release  : 2008.05.14
File size : 2.8 MB
Publisher: Website
– Downloads

* .exe
* .zip

Bosan dengan tampilan desktop Anda saat ini? Cobalah Shock Desktop 3D yang menawarkan tampilan desktop icon lebih memukau dengan dukungan 3D, dan animasinya.

Mempercantik tampilan desktop kini dapat dilakukan melalui penggunaan berbagai aplikasi. Masing-masing aplikasi menawarkan fitur yang berbeda. Salah satu aplikasi desktop yang tidak rugi untuk dicoba adalah Shock Desktop 3D. Aplikasi ini dapat menjadikan bentuk icon Anda serupa kubus dengan berbagai ukuran, dan theme yang menarik. Cukup mudah bagi Anda untuk dapat menggunakan Shock Desktop 3D. File installler-nya dapat dengan mudah diperoleh dengan
men-download pada url, yang ukuran fi le-nya 2,8 MB.
1. Download, dan jalankan instalasi hing ga selesai.

2. Aplikasi ini tampil pada system tray Windows. Untuk menampilkan menu, klik kanan icon tersebut. Sebelum menjalankan Shock Desktop 3D, pastikan icon/shortcut pada desktop dalam kondisi ditampilkan. Jika tidak, maka perubahan tidak akan terlihat. Untuk mengaktifkan icon pada desktop, klik kanan desktop pilih Arrange Icon By Show Desktop Icon.  unntuk melihat perubahan tampilan desk top Anda, segera aktifkan pilihan Show 3D Desktop

3. Untuk melihat perubahan tampilan desk top Anda, segera aktifkan pilihan Show 3D Desktop.

4. Terdapat beberapa option pada Shock Desktop 3D, yang tentunya dapat mengcustomize tampilan 3D desktop. Pada menu Shock Desktop 3D, klik pilihan Options yang terletak pada bagian Configuration. Anda dapat melakukan perubahan effect, icon, dan theme. Terdapat beberapa contoh tampilan desktop berdasarkan pilihan theme, antara lain Light Blue, Green, Light Yellow, dan Wood.

5. Anda dapat menyesuaikan besar kecil ukuran icon , bentuk icon rectangle atau cube/kubus dan susunannya.

6. Tampilan desktop yang sudah dicustomize dapat disimpan dalam profile dengan membuat profi le baru sehingga dapat memudahkan Anda menggunakannya di kemudian hari.(pcmild)

Windows XP/2000/2003/Vista

January 18, 2011

Microsoft Virtual PC 2007

– Microsoft Windows XP SP2 / Vista / Windows7
– Ukuran File: 31,8 MB MB
Proprietary, but free to download and use 

Saat ini, user dapat melakukan instalasi sistem operasi lebih dari satu pada satu buah PC. Tentunya denganpenggunaan aplikasi tambahan, yang dikenal dengan sebutan virtual machine. Tentunya sistem operasiprimer hanya satu, dan selebihnya adalah berada dalam aplikasi virtual machine. Berbagai aplikasi virtualmachine yang dirilis, salah satunya adalah produk Microsoft sendiri, yaitu Microsoft Virtual PC. Penggunaan virtual machine ini dapat menghemat waktu dan uang dalam pemeliharaan, migrasi, training dan development. Bagi Anda yang masih belajar instalasi sis tem operasi pun dapat dengan aman menggunakannya, untuk antisipasi kesalahan konfi gurasi yang mengkibatkan hilangnya data. Aplikasi ini merupakan salah satu solu si yang fleksibel untuk dapat menggunakan sistem operasi yang berbeda yang secara physic hanya satu.
Belum lama ini, Microsoft merilis update dari produknya tersebut, yang dikenal dengan Microsoft Virtual PC 2007 SP1. Update terbarunya ini menyertakan dukungan tambahanhost dan guest sistem operasi, antara lain bagi sistem operasi Windows Vista SP1 (ultimate, bussiness, enterprise), Server 2008 standar, dan XP Professional SP3.(pcmild)
January 15, 2011

AeroPeek for XP & Vista

– Microsoft Windows XP / Vista
– AeroPeek (freeware)
– Ukuran File: 1,1 MB
Baru-baru ini Microsoft telah merilis sistem operasinya yang baru, yang dikenal dengan nama Windows 7. Pada sistem operasi ini terdapat fitur baru yang disertakan,
dan menjadikannya sedikit berbeda dari sistem operasi produk Microsoft lainnya, antara lain Aero Peek.
Fitur desktop Aero Peek ini dikenal sebagai cara baru dalam menampilkan atau preview window dan dekstop. Anda dapat menyembunyikan semua jendela aktif dalam proses,
dan mem-preview aplikasi yang aktif melalui icon pada system tray. Tidak harus berganti atau migrasi ke Windows 7 untuk dapat mencoba fitur tersebut. Bagi Anda pengguna sistem operasi Windows XP ataupun Vista tetap dapat menikmati ti ruan dari fitur Aero Peek dengan menambahkan aplikasi tambahan dikenal dengan nama AeroPeek. Aplikasi ini berjalan pada background proses.
Perlu diperhatikan bahwa Aero-Peek memerlukan Microsoft .Net Framework 3,5 yang terinstal pada PC user, sebelum dapat digunakannya.(pcmild)
Aero Peek for Vista and XP

Aero Peek for Vista and XP

August 10, 2010

Membuka Password Dokumen PDF

What You Need :
– Microsoft Windows XP or later
– PDF Unlocker (Freeware)
Downloads

Saat mendownload file PDF, tidak jarang dokumen tersebut diproteksi oleh pemiliknya agar isi dari dokumen itu tidak dapat di cetak, di copi dan di edit alias hanya boleh di baca saja. Untuk membuka proteksian itu, Anda bisa memanfaatkan software PDF unloker.

1. Unduh PDF Unlocker lalu Instal seperti biasa.

2. Jika telah selesai proses instalasinya, pada desktop akan di ada icon bernama “PDF unlocker, drop PDF files here”.

3. Buka dokument pdf yang isinya diproteksi dengan menggunakan Windows Explorer.

4. Drag and Drop file PDF tersebut ke icon “PDF unlocker, drop PDF files here” dan dalam sekejap PDF anda akan di duplikasi dengan isi dokumen yang bisa di copi, di cetak dan tentu saja di edit.

May 16, 2010

Menetapkan Lebaran 1 Syawal dengan StellariumAstronomi

Di bulan Ramadan, pemerintah dalam hal ini Departemen Agama pasti mengadakan sidang Itsbat, sebuah pertemuan yang melibatkan pemerintah, tokoh-tokoh Islam, pengadilan tinggi agama, dan ahli astronomi, untuk menetapkan 1 Syawal di Indonesia berdasarkan perhitungan hisab dan ru`yah. Sidang Itsbat ini akan membahas hasil pemantauan bulan sabit di lapangan (ru`yatul hilal bil fi`li) di sejumlah daerah di Indonesia. Anda dapat mengetahui kondisi perbintangan tanpa harus menggunakan perangkat teropong, binocular, atau teleskop. Tentu dengan bantuan softwre. Semua aspek astronomi termuat oleh sofware yang bernama Stellarium, mulai dari perbintangan, planet, hingga galaksi. Stellarium memang tidak mampu menetapkan secara pasti kapan 1 Syawal setiap tahunnya. Namun, Anda akan mengetahui peredaran bintang, planet, dan tata surya di jagat raya ini.
Info: http://www.stellarium.org
Harga: Freeware

May 9, 2010

Windows Vista Sidebar for XP

What you Need
– Microsoft Windows XP SP2
– Ukuran File : 14,6 MB
– Downloads : http://www.tinyurl.com/63f55p

Tidaklah mustahil bagi sistem Windows XP untuk dapat menampilkan sidebar yang serupa dengan Windows Vista.

Salah satu tampilan Windows Vista yang memukau pada desktop adalah sidebar yang berisikan gadget. Gadget inilah yang menempatkan aplikasiaplikasi kecil pada sidebar. Keindahaan tampilan sidebar Windows Vista kini  telah dapat dinikmati oleh para pengguna Windows XP melalui penggunaan aplikasi khusus, yaitu Windows Vista Sidebar for Windows XP.

Bagi Anda pengguna Windows XP, tidak perlu melakukan upgrade, jika  hanya sekedar ingin mencicipi fi tur dari Windows Vista ini. Tentunya,  penggunaan aplikasi ini akan menambah penggunaan memory sistem  operasi Anda. Jadi, jangan heran jika akan melambatkan kinerja sistem jika tidak memiliki resource memory yang cukup. Aplikasi ini tergabung dalam satu paket archive yang dapat di-download dari http://tinyurl.com/63f55p berukuran file 14,6 MB.

1. Lakukan ekstrak fi le pada folder yang diinginkan, usai men-download fi le archive tersebut. Di dalamnya, Anda akan mendapati 3 buah aplikasi, antara lain Alky for application, windows sidebar installer, dan gadget extractor. Aplikasi tersebut masing-masing memiliki peran penting dalam men dukung tampilan sidebar. Alky merupakan aplikasi yang memungkinkan aplikasi Windows Vista dapat dijalankan pada Windows XP, Windows sidebar installer guna menampilkan sidebar, sedangkan gadget extractor untuk menambahkan daftar gadget pada sidebar.

2. Lakukan instalasi Alky dengan menjalankan
fi le installer.msi pada folder Alky for Applications, yang merupakan subfolder dari folder ekstrak. Lan jutkan dengan menjalankan fi le Windows_Side bar_Installer.exe untuk instalasi Windows sidebar. Terakhir, lakukan instalasi Gadget Extractor dengan menjalankan fi le Gadget Extractor.msi.

3. Usai instalasi ketiga fi le tersebut, sidebar siap digunakan oleh Anda. Anda harus menjalankannya secara manual dengan mengakses folder instalasinya, yaitu di C:\Program Files\ Windows Sidebar, dan menjalankan fi le aplikasinya, yaitu sidebar.exe. Sidebar akan terlihat seperti pada gambar.

Pada setiap objek yang tampil di sidebar, disebut dengan gadget.

4. Jika Anda ingin menambahkan gadget pada sidebar, klik kanan pada area yang terisi gad get, dan seleksi Add Gad gets , maka tampillah koleksi berbagai gadget menarik yang dapat ditambahkan pada sidebar. Gadget yang terdaterdapat pada gallery jumlahnya dapat ditambahkan oleh penggunanya secara online.

5. Untuk mengakhiri penggunaan sidebar, lakukan seleksi Close Sidebar.(pcmild)

February 13, 2008

Foxit Reader 3.0

icon_free_software_new
– Microsoft Windows Windows 98/ ME/ 2000/ XP/ 2003/ Vista / 7
– Ukuran File: 3,69 MB
– Nama File: FoxitReader30_enu_Setup.exe
– Freeware
File format PDF telah banyak digunakan untuk beragam kebutuhan user, termasuk surat menyurat. Semakin banyak pula aplikasi yang mendukung pembacaan file PDF, mulai dari yang komersial hingga gratis. Salah satu aplikasi viewer dan printer dokumen PDF yang gratis adalah Foxit Reader.
Aplikasi ini memiliki uku ran file yang kecil, kaya fitur, serta kecepatan dalam proses. Core function Foxit Reader kompatibel dengan PDF Stan dard 1.7. Layaknya aplikasi lain pada umumnya, Foxit Reader merilis versi terbarunya yang menyertakan perbaikan seperti versi yang dirilisnya belum lama ini, yaitu Foxit Reader 3 build 1301. Adapun perbaikan yang disertakannya, antara lain perbaikan bugs pencetakan. Bagi Anda pengguna Foxit Reader yang menemui kendala serupa ataupun memiliki versi yang lama, segeralah untuk melakukan update ke versi terbarunya kali ini.(pcmild)